Semaraknya Inagurasi PKKMB Resaba 2023


BALIKPAPAN—Usai menjalani Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) yang dilaksanakan secara bertahap dengan 3 gelombang, ribuan mahasiswa baru Universitas Balikpapan mengikuti inagurasi yang berlangsung  dari siang hingga malam hari pada Minggu 10 September 2023.

Dengan mengenakan seragam kaos berwarna putih, ribuan mahasiswa baru ini rela berjemur di bawah teriknya panas matahari. Kendati suasana cuaca sedang panas-panasnya, tidak menyurutkan mereka untuk mengikuti acara Inagurasi yang dikemas begitu apik. Apalagi acara ini juga didampingi oleh seluruh orang tua mahasiswa baru yang tentu saja acara Inagurasi menambah suasana semarak suasana.

Acara ini dipandu oleh Ayu Asmidah S.S., dan Ika Nurjanah dengan diawali dengan pemaparan Ditlantas Polda Kaltim dan Jasa Raharja Cabang Balikpapan. Hal ini sengaja dilakukan agar para mahasiswa baru ini taat dan tertib saat berkendara di jalan raya. Kendatipun seluruh mahasiswa baru ini sudah dicover Asuransi Bumida, tidak serta merta dengan dicovernya asuransi oleh seluruh mahasiswa baru seenaknya saja berkendara. “Kalian wajib mentaati rambu-rambu lalu lintas. Sebab penyebab kecelakaan itu kebanyakan terjadi karena melanggar rambu lalu lintas dan tidak mentaati peraturan,” ujar Iptu Almayda, seorang Polisi Wanita yang berparas cantik itu.

Usai memberikan materi tentang keselamatan berlalu lintas, acara dilanjutkan dengan penampilan angklung oleh mahasiswa PKKMB Uniba Resaba 2023, sekaligus peremian Angklung Uniba, sebagai salah satu bagian dari komunitas/divisi seni yang ada di Universitas Balikpapan yang khusus bermain musik dengan menggunakan media angklung.

Setelah itu acara dilanjutkan penampilan seni tari Dayak yang juga di mainkan oleh mahasiswa Uniba, yaitu Kristianus, salah seorang mahasiswa Program Studi Vokasi D4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Kritianus tampil bersama 2 penari  yang juga mahasiswi Universitas Balikpapan.

Usai penampilan tarian Dayak acara Inagurasi dimulai dengan didahului menyanyikan lagu Indonesia raya dan Hymne Universitas Balikpapan. Kemudian pembacaan doa dan dilanjutkan dengan parade tahfidz Alquran dengan menampilkan 7 mahasiswa baru yang lolos masuk Uniba dengan dibebaskan biaya uang gedung dengan syarat minimal mampu menghafal Alquran sebanyak 3 Juzz dari 30 Juzz yang ada di Alquran.

Setelah penampilan parade para tahfidz, acara dilanjutkan dengan Sumpah Mahasiswa Indonesia. Pengucapan Sumpah Mahasiswa Indonesia ini dibawakan langsung oleh Presiden Mahasiswa Universitas Balikpapan Agung Syahrir. Dengan suara lantang Agung mampu membawa suasana menjadi menggema. Sebab seluruh mahasiswa baru ini ikut mengucapkan Sumpah Mahasiswa Indoensia dengan suara lantang.

Pada kesempatan ini, Agung Syahrir dalam sambutannya menyampaikan, berbabanggalah para mahasiswa baru ini bisa kuliah di Universitas Balikpapan. Sebab Universitas Balikpapan merupakan salah satu kampus swasta terbaik yang ada di Kalimantan. Ia juga meminta agar para mahasiswa baru ini, selalin fokus kuliah, hendaknya ikut pula organisasi kemahasiswaan. Di mana banyak sekali organisasi kemahasiswaaan yang ada di Universitas Balikpapan. “Saya adalah anak seorang sopir angkot. Namun saya bisa menjadi Presiden Mahasiswa. Dan di Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) itu tempatnya mahasiswa menjadi seorang leader. Menjadi seorang pemimpin dan belajar berorganisasi. Silahkan kalian mengikutinya, kendati hal ini tidak dipaksakan bagi seluruh mahasiswa baru,” ungkapnya.

Usai membaca Sumpah Mahasiswa Indonesia, acara dilanjutkan dengan sambutan Ketua Panitia PKKMB Resaba 2023, Ir. Suherna S.Si. MT. Dalam sambutannya Suherna menyampaikan, bahwa Inagurasi kali ini yang pertama selama PKKMB dilaksanakan di Kampus Universitas Balikpapan. “Biasanya, usai melaksanakan PKKMB tidak ada lagi kegiatan. Namun kali ini kami mengadakan Inagurasi Resaba 2023 yang dihadiri ribuan mahasiswa baru termasuk orang tuanya,” ujarnya disambut tepuk tangan seluruh peserta yang hadir siang sore itu. 

Pada kesempatan ini pula, Suherna menyampaikan, tema PKKMB tahun ini adalah Resaba. Resaba adalah bahasa sangsekerta yang artinya adalah pemimpin yang mengajarkan ilmu dan bagaimana memerintah dunia agar lebih baik. Tentu tema ini bisa jadi menjadi kenangan tersendiri bagi seluruh mahasiswa baru tahun ini. “Dan dengan tema ini, saya yakin, kalian semua pasti mengenang PKKMB dengan tema Resaba ini hingga puluhan tahun ke depan,” ujarnya.

Usai Suherna memberikan sambutan, acara dilanjutkan dengan sambutan Rektor Universitas Balikpapan Dr. Ir. Isradi Zainal. Dalam Dalam sambutannya Rektor Uniba menyampaikan bahwa Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa menunjukan kebesarannya pada hari ini. Sebab ini adalah pertanda bahwa para mahasiswa baru akan meraih masa depan yang jauh lebih baik saat tuntasnya mereka menempuh pendidikan di Universitas Balikpapan. “Sebagai Rektor saya sangat bangga, namun sebelum saya lanjutkan, karena secara khusus, masa jabatan Presiden Mahasiswa Uniba akan berakhir masa jabatannya, maka wujud kerjasama antara Rektor dengan mahasiswa, maka saya sampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Presiden BEM dan juga ketua MPM. Untuk itu saya sampaikan tepuk tangan untuk mereka,” ujar Rektor Uniba disambut tepuk tangan mahasiswa baru.

Pada kesempatan ini pula, Rektor mengajak seluruh mahasiswa agar bisa menguasai bahasa Inggris. Atau paling tidak bisa memiliki kemapuan berbahasa asing minimal 2 bahasa. Di kesempatan ini pula Rektor sempat menawarkan kepada mahasiswa baru, siapa bisa berbahasa Inggris dengan baik agar bisa tampil di atas panggung. Hanya hitungan detik, salah seorang mahasiswa baru maju ke depan dan tampil dengan orasi menggunakan bahasa Inggris. Bahkan tak hanya itu, pada kesempatan ini juga ada 3 mahasiswa lagi yang mampu berbahasa asing selain bahasa Inggris. Mereka ada yang mampu berbahasa Jepang, Korea dan bahasa Arab. “Baik saya akan memberikan hadiah khusus dari saya, saya akan memberi uang tunai satu juta kepada 4 mahasiswa yang bisa menguasai empat bahasa asing ini,” pungkas Rektor Uniba.

 

Setelah menyampaikan sambutannya, acara dilanjutkan dengan pelepasan tanda peserta PKKMB dan dilanjutkan dengan penyematan jas almamater kepada 7 perwakilan mahasiswa baru. Penyematan jas almamater ini dilakukan langsung oleh Rektor Uniba dan Dr. H. Rendi Susiswo Ismail disaksikan Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Tinggi Dharma Wirawan Kalimanatan Timur Dr. H. Rendi Susiswo Ismail SE. SH. MH dan Anggota Komisi X DPR RI Dr. Ir. Hetifah Sjaifudian, MPP. Kemudian penandatanganan antara Rektor Uniba dengan 7 Dekan Fakultas yang ada di Universitas Balikpapan. Ke 7 Fakultas ini adalah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Fakultas Hukum. Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan. Fakultas Teknologi dan Industri. Fakultas Ekonomi dan Fakultas Sastra.

 

 

 

 

 

 

 

 

Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Tinggi Dharma Wirawan Kalimantan Timur Dr. H. Rendi Susiswo Ismail SE. SH. MH. Dalam sambutannya, Dr. H. Rendi Susiswo Ismail mengajak kepada seluruh mahasiswa baru untuk menanamkan kecintaannya kepada Bangsa dan Negara Indonesia. Sebab bangsa Indonesia merdeka berkat perjuangan para pahlawan melawan penjajah. Dan yang perlu diketahui bahwa hanya Indonesialah satu-satunya negara di dunia yang menumpas penjajah. Hal ini justru berbeda dengan negara lain yang ada di dunia, khususnya di Asia Tenggara. Seperti Malaysia dan Brunei Merdeka karena Inggris yang menjajahnya selama ratusan tahun menyerahkan kedaulatannya kepada dua negara ini, tanpa adanya peperangan. “Ini justru jauh berbeda dengan bangsa kita Indonesia yang benar-benar melawan penjajah selama ratusan tahun. Ribuan bahkan jutaan ratusan ribu pahlawan gugur di medan perang. Untuk itu saya berpesan, jangan sekali-kali melupakan sejarah atau Jasmerah. Tanamkan pada diri kalian untuk selalu mencintai bangsa kita yang sangat besar ini,” ujar Dr. Rendi Susiswo Ismail disambut tepuk tangan seluruh mahasiswa baru sore itu.

Pada kesempatan itu pula, Dr. H. Rendi Susiswo Ismail memberikan quiz kepada seorang mahasiswa baru yang jika berhasil menjawab pertanyaannya, maka akan diberikan uang tunai sebesar Rp 1 juta Rupiah. Pertanyaan yang diajukan Dr. H. Rendi Susiswo Ismail adalah siapa tokoh perempuan yang saat ini duduk sebagai anggota DPR RI. Sontak salah seorang mahasiswi berlari ke atas panggung dan langsung menjawab, bahwa wanita dalam pertanyaan yang diajukah Rendi adalah Dr. Ir. Hetifah Sjaifudian, MPP.

Usai memberikan sambatuan acara dilanjutkan oleh orasi ilmiah oleh Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Timur Dr. Ir. Hetifah Sjaifudian, MPP. Beberapa poin penting yang disampaikan Hetifah dihadapan seluruh mahasiswa baru adalah mahasiswa harus memulai dari sekarang untuk melihat masa depan. Untuk itu dia berpesan agar para mahasiswa baru harus berkembang secara pribadi. Pendidikan adalah kunci untuk meraih kesuksesan. Jadilah seorang pemimpin, khususnya di lingkungan kampus. Karena di sinilah cikal bakal seseorang bisa menjadi pemimpin yang berawal dari lingkungan kampus.  Lebih lanjut Hetifah menyampaikan, agar para mahasiswa baru ini menjaga semangat dan kepercayaan diri. Kerjasama dan Inklusi. Jangan takut gagal. Bertanggungjawab.

Di kesempatan ini pula Hetifah memberikan 4 pesan motivasi kepada mahasiswa baru. Yaitu, kejarlah Impian. Teruslah belajar. Jangan takut gagal dan jaga keseimbangan. “Selain belajar, jangan lupakan pentingnya menjaga keseimbangan antara akademik dan kehidupan sosial. Sebab ini penting sekali untuk kesejahteraan kalian para mahasiswa baru Universitas Balikpapan,” pungkas Hetifah yang juga Wakil Ketua Komisi X DPR RI tersebut.

Setelah menyampaikan sambutannya, acara dilanjutkan dengan hiburan yang dimainkan oleh perwakilan PKKMB Gelombang 1, Gelombang 2 dan Gelombang 3. Mereka tampil dengan beragam tema, mulai dari vocal group, drama dan penampilan musik angklung serta ada pula penampilan vocal group dengan diiringi alat musik saxophone.

 

 

 

 

 

 

 

Usai penampilan para peserta PKKMB, acara dilanjutkan dengan pengumuman peserta terbaik bagi peserta PKKMB yang tampil maksimal dan tentu saja yang terbaik. Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman Panitia Terbaik, Panitia Terlucu dan Panitia Tergalak. Momen ini benar-benar diluar dugaan. Sebab acara ini memang mendadak dan diusul oleh para peserta PKKMB.

 

 

 

Dipenghujung acara, suasana semakin semarak. Sebab para mahasiswa baru ini dihibur oleh penampilan group band Edelweis dan DJ Adit REA. Penampilan mereka sangat memukau seluruh mahasiswa baru. Betapa tidak, seluruh mahasiswa baru ini benar-benar bergembira, bersorak sorai bahkan mereka semua bernyanyi sembari berjoget bersama. Dan penampilan DJ Adit REA disesi terakhir acara Inagurasi  mampu membuat suasana semakin meriah. Seluruh mahasiswa baru dan panitia saling berbaur. Mereka bernyanyi sembari menari dan mengayunkan tangan mereka.

 

 

 

 

 

 

 

 

HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN