Presiden BEM Uniba Ikuti Kongres BEM Sekalimantan


PONTIANAK-- Kongres Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Kalimantan XI, secara simbolis dibuka oleh Pembantu Direktur 3 Bidang Kemahasiswaan, Dede Irwan, S.T., M.T., Senin, (31/10/2022).

Perhelatan akbar ini digelar di Politeknik Negeri Pontianak (Polnep), dengan ditandai Grand Opening dan Seminar Nasional “Reaktualisasi Karakter Mahasiswa Kalimantan dalam Dinamika Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045”, yang berlangsung di Aula Gedung Terpadu Politeknik Negeri Pontianak.

Hadir pada acara tersebut diantaranya, Gubernur Kalimantan Barat, yang diwakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdik) Provinsi Kalimantan Barat, Rita Hastarita, S.Sos, M.Si, Pasahli Pangdam XII Tanjungpura Bidang Manajemen Sishanneg, Kolonel Arh Satya Wardana mewakili yang mewakili Pangdam XII Tanjungpura.

Kemudian hadir pula Anggota DPR RI Komisi X Dapil Kalbar II yaitu Dr. Drs. Adrianus Asia Sidot, M.Si., Anggota DPR RI Dapil Kalbar H. Syarief Abdullah Alkadrie, S.H., M.H., Kabinda Kalbar Brigjen Pol Rudi Tranggono serta Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kalbar Dr. Ismail Ruslan, M.Si.

Husein Firdaus, selaku Koordinator Pusat BEM se-Kalimantan, mengajak seluruh peserta untuk kembali merefleksikan Sumpah Pemuda yang ke-94 dengan terus menjaga ikrar dari sumpah pemuda yaitu adanya perjuangan, persatuan dan rasa nasionalisme terhadap bangsa dan negara. “Untuk itu, pada hari ini kita bersama-sama menyatukan kembali semangat sumpah pemuda ini," ujarnya.  

Husein mengajak seluruh pimpinan BEM se-Kalimantan untuk menjaga ikrar tersebut, sehingga mampu untuk memperjuangkan masyarakat yang ada di pulau Kalimantan termasuk infrastruktur dan juga menyelesaikan segala permasalahan yang ada di pulau Kalimantan.

Dalam kongres pemuda itu, reaktualisasi mahasiswa menuju Indonesia emas untuk menyiapkan SDM yang unggul, mahasiswa harus rekreatif dalam era industri dengan cara penguasan ilmu pengetahuan maupun teknologi. Kemudian ia berpesan agar seluruh peserta kongres mampu merubah cara berpikir dengan terus belajar dan berlatih untuk menghadapi perubahan yang begitu cepat.

Ia meminta, agar para peserta kongres, mahasiswa harus selalu berperan aktif untuk kemajuan Kalimantan. Maka dari itu mahasiswa yang ada di Kalimantan ini mampu mempersiapkan SDM yang unggul dan memiliki daya saing serta peka terhadap ilmu global. “Sehingga kita dapat mendukung pembangunan IKN (Ibu Kota Nusantara) di Kalimantan Timur, guna meningkatkan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi,” pungkasnya.

HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN