BALIKPAPAN—Puluhan mahasiswa dari Fakultas Teknik Mesin, K3 dan Teknik Elektro mengikuti Seminar Safety Electrical yang berlangsung di Conference Room Kampus Universitas Balikpapan, Sabtu (16/07/2022).
Seminar Safety Electrical ini dibawakan oleh Ambo Tuwo, S.T,M.M yang kesehariannya menjabat sebagai Pejabat K3L dan Pengamanan UIW PLN Kaltimra. Dalam seminar yang disampaikannya, Ambo Tuwo mengatakan tentang pentingnya keselamatan di dalam melakukan setiap pekerjaan di dalam sebuah perusahaan.
Menurut Ambo Tuwo, inti dari seminar ini adalah safety electrical bagi para mahasiswa sebelum melakukan pekerjaan. Maka mulai dari awal sudah membudayakan K3. Sehingga nantinya ketika sudah terjun ke dunia kerja para mahasiswa ini sudah terbiasa atau budaya itu sudah melekat, sehingga selalu safety, baik itu sebelum melakukan pekerjaan, pada saat pelaksanaan pekerjaan hingga pada saat selesai pekerjaan. “Sehingga kami juga mengharapkan, agar para mahasiswa ini nantinya ketika sudah memasuki dunia kerja sudah memahami dan betul-betul dalam keadaan selamat saat menjalankan sebuah pekerjaan hingga selesainya sebuah pekerjaan,” ujarnya.
Ambo Tuwo juga menyampaikan, dalam seminar ini selain membahas K3 juga membahas tentang keselamatan manusia dan keselamatan peralatan, yang keduanya sangat berhubungan erat di dalam dunia kerja. Untuk itu seminar ini sengaja digelar agar para mahasiswa sudah dibekali dari awal tentang keselamatan kerja sebelum memasuki dunia kerja.
Beliau juga berpesan kepada Universitas Balikpapan, Seminar Safety Electrical ini tidak sampai di sini saja. Artinya kegiatan seminar ini minimal setahun ada kegiatan yang dilakukan seperti hari ini. Sehinga para mahasiswa mengerti terkait dengan Safety Electrical, baik di lingkungan kampus maupun di masyarakat.
Di akhir acara, dilanjutkan dengan penyerahan cindera mata dari Universitas Balikpapan kepada narasumber Ambo Tuwo kemudian melakukan sesi foto bersama.
HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN