Mahasiswa K3 Uniba Kembali Lakukan Kunjungan Industri dan Praktikum ke PT Global Saftindo


BALIKPAPAN—Mahasiswa Fakultas Vokasi D4 Prodi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Universitas Balikpapan melakukan kunjungan industri untuk kedua kalinya  sekaligus untuk memperkenalkan  alat alat keselamatan di laut dan prosedur emergensinya yang berlangsung di PT Global Saftindo Balikpapan, Selasa (30/04/2024).

Kunjungan ini dilakukan oleh mahasiswa Semester 4 kelas A2 dan A6 pada gelombang ke 2. Mereka sengaja datang ke kantor PT Global Saftindo, karena perusahaan ini bergerak di bidang pelatihan keselamatan dan kesehatan kerja dan kemaritiman.

Kehadiran para mahasiswa ini disambut baik oleh jajaran direksi, diantaranya Direktur PT Global Saftindo Melani Rumengan. Didampingi managernya Dyah Ayu. Sementara para mahasiswa yang berkunjung ini didampingi oleh dosen pembimbing Bayu B Yuwono S.ST, M.Ling.

Para mahasiswa yang berjumlah 51 orang ini dengan seksama memperhatikan arahan para staff PT. Global Saftindo sekaligus mempraktikan tentang keselamatan khususnya keselamatan kerja di bidang kemaritiman. Hal ini sesuai dengan mata kuliah para mahasiswa yaitu Keselamatan Maritim.

PT. Global Saftindo ini merupakan perusahaan yang berkomitmen untuk mengambil bagian berinvestasi dalam pengembangan sumber daya manusia perusahaan yang berfokus pada kesehatan, keselamatan, lingkungan, dan peningkatan serta penerapan kualitas.

Perusahaan ini menawarkan berbagai layanan pelatihan seperti Health Safety, Environmental, and Quality (HSEQ) untuk berbagai industri, yaitu, minyak dan gas, maritim, bawah air, konstruksi, pertambangan, penerbangan, dan bahaya umum serta institusi.

PT Global Saftindo ini telah mengembangkan beragam kursus pelatihan berbasis kompetensi yang disusun secara khusus sesuai dengan peraturan internasional seperti ISM Code, STCW 95, Pedoman Industri dan Rekomendasi dan Pedoman Pelatihan yang diterbitkan oleh organisasi seperti IADC, MMA, UKOOA, IAGC, E&P Forum dan lain-lain.

HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN