Galeri Investasi Universitas Balikpapan Mendapatkan Penghargaan Sebagai Galeri Investasi Teraktif di Wilayah Kantor Perwakilan Kalimantan Timur


BALIKPAPAN—Bursa Efek Indonesia (BEI) menetapkan Universitas Balikpapan sebagai Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia teraktif di Wilayah Kantor Perwakilan Kalimantan Timur tahun 2024. Hal ini seperti dikatakan Kepala Kantor Bursa Efek Indonesia Perwakilan Kaltimra Ferdinan Sihombing saat melakukan auidiensi dengan Rektor Uniba Dr. Ir. Isradi Zainal, yang berlangsung di ruang kerja Rektor Uniba, Jumat (8/3/2024).

Ferdinan mengatakan, dari 20 galeri investasi yang ada di Kaltimra, Universitas Balikpapan terpilih menjadi galeri teraktif. Menurutnya, Universitas Balikpapan banyak memberikan dukungan kepada Kantor Bursa Efek Indonesia Perwakilan Kaltimra dalam rangka edukasi kepada mahasiswa, masyarakat umum bahkan saat ini sudah sampai ke sejumlah SMA dan SMK yang ada di Balikpapan dengan dibantu oleh mahasiswa dan akademisi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Balikpapan.

Penghargaan ini merupakan penghargaan tahunan kepada galeri investasi yang ada di seluruh Indonesia. Dari 20 perguruan tinggi yang ada di Kaltimra, Universitas Balikpapan merupakan galeri investasi yang teraktif menyaingi 19 perguruan tinggi yang ada di Kaltimra.

Universitas Balikpapan merupakan rekan dari Bursa Efek Indonesia  dalam memberikan edukasi dan sosialisasi mengenai pasar modal. Dan Galeri Investasi Universitas Balikpapan adalah perwakilan dari Bursa Efek Indonesia wilayah Kaltimra dalam rangka mengenal pasar modal di Bursa Efek Indonesia.

Pada kesempatan ini, Rektor Uniba dan Ferdinan Sihombing yang mewakili Direktur BEI Pusat menandatangani Perjanjian Kerja Sama terhadap 4 pihak, yaitu Bursa Efek Indonesia, Universitas Balikpapan, perusahaan sekuritas yakni Phintraco Sekuritas dan SMA Negeri 5 Balikpapan. Penandatanganan PKS itu adalah pembukaan Galeri Investasi Edukasi. “Tadinya ada galeri investasi Universitas Balikpapan, namun mereka punya juga galeri investasi edukasi. Bahwa Universitas Balikpapan inilah yang menjadi pembinanya untuk ke sekolah-sekolah, khususnya SMA/SMK yang ada di Balikpapan,” pungkasnya.  

Sementara itu, Pembina Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Dr. Nurlia, S.E., M.M, menyampaikan KSPM berusaha untuk selalu aktif mengajak para dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum melalui berbagai kegiatan, seperti Sekolah Pasar Modal tentunya bekerja sama dengan Kantor Bursa Efek Indonesia Perwakilan Kaltimra dan Phintraco Securitas yang memberikan edukasi mengenai pasar modal, mengenal apa itu saham, instrumen pada pasar modal, apa itu investasi dan bagaimana bertransaksi di pasar modal, serta bagaimana menganalisis saham baik analisis fundamental maupun analisis teknikal. Atas dasar keaktifan Galeri Investasi Universitas Balikpapan itulah yang menjadi poin penting penilaian, sehingga Galeri Investasi Universitas Balikpapan mendapatkan penghargaan dari Bursa Efek Indonesia sebagai  Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia teraktif di Wilayah Kantor Perwakilan Kalimantan Timur.

Lebih lanjut Nurlia menyampaikan, bahwa Galeri Investasi Universitas Balikpapan selalu mendapat support dan dukungan dari Bursa Efek Indonesia kantor perwakilan Kaltimra dan Phintraco Securitas ketika mengadakan berbagai kegiatan. Kegiatan yang dilaksanakan tersebut adalah memberikan edukasi kepada dosen, mahasiswa, pelajar dan masyarakat umum yang belum mengenal pasar modal atau yang ingin menjadi investor di pasar modal.

“Jadi hampir setiap minggu atau setiap bulan, kami selalu mengadakan even-even edukasi. Baik itu di lingkungan universitas maupun di lingkungan sekolah. Universitas Balikpapan melakukan KSPM Goes To School yang sudah kita jalani di SMA Negeri 5 dan SMK Negeri 3 Balikpapan, ke depan ada beberapa sekolah yang akan kami segera kunjungi untuk kegiatan KSPM Goes To School tersebut” pungkasnya.

HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN