BALIKPAPAN--Dalam rangka meningkatkan kinerja di seluruh divisi di Universitas Balikpapan Bidang SDM, Umum dan Keuangan Universitas Balikpapan melaksanakan monitoring dan evaluasi kinerja tenaga kependidikan khususnya Staff di lingkungan Universitas Balikpapan. Acara dilakasanakan di conference room Kampus Uniba, Senin sore (31/10/2022).
Acara monitoring dipimpin langsung oleh Wakil Rektor Bidang SDM, Umum dan Keuangan Ibu Dr. Rihfenti Ernayani, S.E., M.Ak didampingi Kepala Bagian Administrasi Kepegawaian Nurlia, S.E.,M.M dan Kepala Bagian Legasi dan Adminitrasi Umum Rayung Wulan, S.H.M.H dan seluruh staff termasuk tenaga kebersihan.
Dalam acara monitoring dan evaluasi ini ada beberapa hal yang dibahas, khususnya tentang kinerja staff diseluruh divisi yang ada di Universitas Balikpapan.
Ibu Dr. Rihfenti Ernayani, S.E.,M.Ak., mengingatkan agar seluruh staff dapat bekerja dengan baik, punya sikap yang baik terhadap orang yang lebih tua dan juga kepada atasan, karena menurut beliau dimanapun kita berada maka faktor sikaplah yang menentukan sesorang bisa diterima atau tidak oleh lingkungan.
Beliau berharap sudah tidak ada lagi laporan maupun keluhan dari unit kerja terkait kinerja staff yang dianggap kurang baik. Untuk itu tujuan dilaksanakan acara monitoring dan evaluasi kinerja ini menurut Ibu Rihfenti adalah untuk mengetahui perkembangan keadaan staff, dan kendala apa saja yang dihadapi oleh staff dalam bekerja, serta apa yang diharapkan oleh staff terkait pekerjaannya dengan memberikan kesempatan kepada staff untuk menyampaikan secara langsung dan juga dengan mengisi kuesioner yang dibagikan. Melalui acara ini maka Bidang SDM, Umum dan Keuangan Universitas Balikpapan dapat mengevaluasi dan membenahi sesuatu yang dianggap masih kurang.
Ibu Rihfenti mengatakan, selain membahas kinerja, unsur kekeluargaan dan persaudaraan juga perlu ditingkatkan, agar muncul kekompakan dari seluruh divisi yang ada di Universitas Balikpapan. "Kalau sudah ada unsur kekeluargaan, maka terciptalah sinergitas satu sama lain. Sehingga seluruh staff di Universitas Balikpapan dapat tercipta nuansa harmonis dan rasa kekeluargaan yang tinggi," pungkas Ibu Rihfenti.
HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN