BALIKPAPAN—Direktorat Pemberdayaan Masyarakat Otorita IKN melakukan kunjungan ke Kampus Universitas Balikpapan. Kehadiran mereka disambut langsung oleh Rektor Universitas Balikpapan Dr. Ir. Isradi Zainal yang berlangsung di ruang kerjanya, Kamis (20/06/2024).
Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Direktur Pemberdayaan Masyarakat Otorita IKN Dr. Drs. Conrita Ermanto M. Si., didampingi Tenaga Ahli UMKM Farid Manaf dan staffnya Fachri Syamdoni. Pada kesempatan ini pula hadir Dr. Suheriah ST. MT., selaku Ketua Program Studi Arsitektur. Dr. Indrayani S.Pd. M.Pd, selaku Ketua UMKM Universitas Balikpapan. Dr. Nurlia selaku Kabag Kepegawaian. Reno Pratiwi ST. M.Si.,selaku Ketua Program Studi Teknik Lingkungan dan Stefanus Dedy Deomedes SE. MM., selaku Kepala Biro Perencanaan dan Kerjasama Universitas Balikpapan.
Conrita Ermanto mengatakan, pertemuannya dengan Uniba ini sudah yang ke tiga kalinya, yang pertama kunjungan ke kampus Uniba. Pertemuan ke dua berlangsung di rest are IKN dan yang ketiga pertemuan hari ini. Dalam pertemuan ini intinya adalah konsolidasi untuk bermitra dengan Universitas Balikpapan dalam hal mengelola dan menata rest area yang berada di IKN, tepatnya di kawasan inti pemerintahan untuk menjadi etalase terdepan yang akan mencerminkan IKN yang sesungguhnya, yaitu smart city.
Kondisi sekarang di rest area belum sesuai dengan apa yang diharapkan. Untuk itu pihaknya perlu menggandeng perguruan tinggi yaitu Universitas Balikpapan, yang lebih banyak memberikan perhatian terhadap perkembanngan IKN selama ini. “Alhamdulillah Pak Rektor memberikan dukungan penuh, untuk bagaimana nanti mengelola dan menata, termasuk juga pengisian tenant-tenant yang berada di rest area,” ujarnya.
Sementara itu Rektor Universitas Balikpapan mengatakan, pihaknya menerima apa yang diinginkan oleh Direktorat Pemberdayaan Masyarakat Otorita IKN. Namun Rektor Uniba berharap, pertemuan ini tidak saja dalam bentuk pertemuan saja. “Saya berharap kehadiran mereka ini tidak saja sebatas pertemuan seperti ini. Namun harus ada catatan-catatan atau naskah kerjasama, yang melibatkan Uniba di dalam pengelolaan dan penataan rest area yang berada di IKN Nusantara,” pungkasnya.
HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN