Dekan Fakultas Ekonomi Melantik Hijir Ismail Sebagai Ketua BEM Fakultas


BALIKPAPAN—Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Balikpapan Dr. Tamzil Yusuf MM secara simbolis melantik Hijir Ismail sebagai Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi periode 2022-2023. Hijir Ismail menggantikan Juju Jumiati yang telah habis masa kepengurusannya. Acara pelantikan ini digelar di ruang konferensi Kampus Uniba. Kamis (21/07/2022).

Hadir pada acara pelantikan BEM Fakultas Ekonomi Universitas Balikpapan ini diantaranya Wakil Rektor IV Universitas Balikpapan Bidang Admisi, Humas, Kemahasiswaan dan Alumni Ir. Rahmat Rusli ST, MT.  Wakil Dekan Fakultas Ekonomi Dr. Dwi Susilowati SE, MM, dan seluruh pengurus BEM Fakultas Ekonomi serta perwakilan dari Organisasi Kemahasiswaan dari seluruh Fakultas Universitas Balikpapan.

Wakil Rektor IV Universitas Balikpapan Ir. Rahmat Rusli ST, MT, dalam sambutannya mengatakan, BEM Fakultas Ekonomi ini merupakan bentukan yang ke 3. Di mana yang pertama yang melakukan pelantikan Ketua BEM Fakultas ini adalah dari Fakultas Sastra dan ke dua adalah Fakultas Hukum. Untuk pelantikan kali ini merupakan bentukan yang ke tiga untuk BEM di Fakultas Ekonomi.

Lebih lanjut Rahmat Rusli mengatakan, dengan adanya bentukan BEM Fakultas Ekonomi ini agar berkonsentrasi terhadap kegiatan-kegiatan mahasiswa dalam mendukung kegiatan mahasiswa di luar kampus, kemudian program-program fakultas bisa berjalan dengan lancar dan terkoodinasi dengan baik. Beliau juga menyampaikan apresiasi khusus kepada Juju Jumiati yang kemarin menjadi Ketua Himpunan Fakultas Akutansi dan Manajemen, yang sudah bekerja keras dan didukung oleh Dekan Fakultas Ekonomi yang selalu memberi dukungan di dalam semua kegiatan mahasiswa.

Ketua MPM Universitas Balikpapan Maulidia Rani mengatakan, dengan dilantiknya Ketua BEM Fakultas Ekonomi ini semoga dapat menghantarkan satu tahun ke depan ke arah yang jauh lebih baik. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengurus sebelumnya yang selama satu tahun ke belakang memberikan banyak sekali dedikasi, perjuangan dan pengorbanan di Fakultas Ekonomi, hingga sampai hari ini tetap bisa eksis diantara Ormawa-ormawa Uniba yang aktif dalam segala forum dan kegiatan. “Dan harapannya untuk kawan-kawan yang akan dilantik hari ini bisa mempertahankan apa yang sudah ada. Dan bisa mengembangkan serta membawa BEM FE jauh lebih baik lagi,” ujar Maulidia.

Sementara itu Dekan Fakultas Ekonomi Dr. Tamzil Yusuf MM dalam beberapa sambutannya mengatakan, perlunya penguasaan ilmu teknologi informasi. Sebab jika tidak menguasainya, maka hampir dipastikan bisa tertinggal. Untuk itu Beliau meminta agar Ketua dan para Anggota BEM Fakultas Ekonomi yang baru ini ketika berorganisasi, berkomunikasi, harus mendahulukan ilmu pengetahuan. Agar  para mahasiswa ini dapat meningkatkan komptensi. “Lima tahun sepuluh tahun yang akan datang, yang dihargai orang itu adalah kompetensi. Bukan ijazah lagi. Makanya sekarang ini kurikulum itu basisnya adalah pengetahun yang berbasis kompetensi,” ujar Dekan Fakultas Ekonomi tersebut.

Sementara itu Wakil Dekan Fakultas Ekonomi Dr. Dwi Susilowati SE, MM, dalam sambutannya mengatakan, bahwa dengan dilantiknya Ketua dan Anggota BEM Fakultas Ekonomi ini harus menyentuh dengan Tri Dharma perguruan tinggi, yaitu pendidikan, pengajaran, penelitian dan juga pengabdian kepada masyarakat. Berliau juga menyampaikan mahasiswa itu tidak hanya mengejar ilmu di bangku kuliah, tetapi harus membekali diri dengan kompetensi yang diperoleh dari luar bangku kuliah.

Setelah pemberian kata sambutan selesai seluruhnya, acara dilanjutkan dengan pembacaan sumpah jabatan yang dibacakan langsung oleh Dr. Tamzil Yusuf diikuti oleh Ketua dan Anggota BEM Fakultas Ekonomi Periode 2022-2023. Setelah itu acara dilanjutkan dengan momen foto bersama.

Ketua BEM Fakultas Ekonomi yang baru saja dilantik Hijir Ismail mengatakan, bahwa para anggota BEM Fakultas yang tergabung di dalam kepengurusan pasca 2 tahun pandemi ini dirinya menjamin, bahwa dia yakin para pengurus BEM Fakultas Ekonomi ini diistilahkannya para pengurus dan anggota BEM Fakultas Ekonomi ini ibarat bangkit dari tidurnya.

Ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh panitia dan semua pihak yang telah membantu mensukseskan acara pelantikan ini. Sebab berkat kinerja dari para anggota BEM Fakultas Ekonomi maka acara ini bisa berjalan lancar hingga akhir. "Maka saya pastikan kawan kawan BEM yang bangkit dari tidurnya, akan melaksanakan program program kerjanya yang bertujuan untuk kemaslahatan Fakultas Ekonomi secara keseluruhan," pungkasnya.

HUMAS UNIVERSITAS BALIKPAPAN